Resistensi Perempuan Dalam Film Secret Superstar

Nita Indriani, Abraham Zakky Zulhazmi

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk menggambarkan bagaimana bentuk resistensi perempuan pada film Secret Superstar karya sutradara Advait Chandan. Penelitian ini menggunakan teori semiotik model Roland Barthes dan menggunakan metode penelitian kualitatif deskriptif. Penelitian ini berusaha untuk memecahkan masalah berdasarkan data-data yang ada yakni dengan menyajikan data, menganalisis dan menginterpretasikan data. Kemudian data yang sudah diperoleh dianalisis menggunakan teori semiotik model Roland Barthes. Pada teori semiotik menurut Roland Barthes yang menggunakan model siginifikasi tahapan yakni denotasi, konotasi dan mitos. Selanjutnya peneliti menganalisis resistensi perempuan yang ada dalam film Secret Superstar. Resistensi perempuan menurut James C. Scott terbagi menjadi dua yaitu resistensi terbuka dan resistensi tertutup. Film Secret Superstar bercerita mengenai perjuangan perempuan melawan ketidakadilan dalam hidupnya yang disebabkan oleh diskriminasi dari pihak penguasa (laki-laki).

Keywords


analisis semiotik, film, resistensi perempuan, Secret Superstar

Full Text:

PDF

References


Danesi, M. (2010). Pengantar Memahami Semiotika Media. Yogyakarta: Jalasutra.

Hoed, B. h. (2014). Semiotik dan Dinamika Sosial Budaya. Wacana, 13(2).

Maulana, I. (2017). Secret Superstar Persembahan Aamir Khan Yang Menggugah Hati.

Rembang, M. dkk. (2015). Analisis Semiotika Film “Alangkah Lucunya Negeri Ini.” Acta Diurna, IV(1), 2.

Sobur, A. (2016). Semiotika Komunikasi. Bandung: Remaja Rosdakarya.

Susilowati, Enik, Z., & Indarti, T. (2018). Resistensi Perempuan Dalam Kumpulan Cerita Tandak Karya Royyan Julian (Teori Resistensi-James C. SCOTT). Bapala, 5, No 2.

Thusoo, S. (2020). Feminist Cinema: Economics and Politics.

Yustiana, M. & J. A. (2019). Representasi Feminisme dalam Film Marlina Si Pembunuh dalam Empat Babak (Analisis Semiotika Roland Barthes). Koneksi, 3(1).




DOI: https://doi.org/10.22515/bg.v6i2.3925

Refbacks

  • There are currently no refbacks.